Aku yakin moms pasti familiar dengan spaghetti dong? Hidangan istimewa asal Italy ini memang bikin ngiler. tapi moms nggak perlu berlama-lama penasaran deh, karena berikut ini aku share semua yang moms perlu ketahui untuk membuat dan menyajikan Spaghetti Bolognese spesial untuk keluarga tercinta.
Cara Membuat Spaghetti Bolognese
Bahan-bahan Spaghetti Bolognese :
- 150 gr spaghetti
- 1 siung bawang putih
- 1 sdm minyak untuk menumis
- ½ sdt seledri cincang
Bahan tumisan Spaghetti Bolognese:
- 100 gr daging giling
- ½ buah bawan bombay cincang halus
- 2 buah tomat merah, diseduh kemudian buang biji dan kultnya lalu cincang kasar
- 5 sdm saus tomat
- 1 sdm pasta tomat
- ¾ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- ¾ sdt gula pasir
- 200 ml air
- ½ sdt oregano
- 2 sdm minyak untuk menumis
- ½ sdt basil
Langkah-langkah membuat Spaghetti Bolognese :
- Menyiapkan spaghetti: didihkan air untuk merebus spaghetti, jangan lupa masukkan sedikitnya 1 sdm minyak dalam air tersebut sebelum spaghetti dimasukkan agar spaghetti tidak lengket saat ditiriskan.
- Panaskan minyak dalam pan kemudian tumis bawang putih hingga harum kemudian masukkan spaghetti dan seledri, lalu aduk rata, angkat dan sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay cincang hingga harum kemudian masukkan daging giling. Aduk-aduk hingga daging berubah warna.
- Masukkan tomat (biasanya ada yang suka menambahkan jamur kancing), aduk kembali hingga rata, tambahkan saus tomat, pasta tomat, gula pasir, garam serta lada kemudian aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Setelah tercampur rata, tuangkan air dan masak hingga bumbu meresap dan matang.
- Terakhir tambahkan oregano dan basil ke dalam olahan saus kemudian aduk-aduk hingga merata, angkat.
- Siapkan spaghetti di atas piring saji, kemudian tuangkan saus ke atasnya, bila anda suka beri parutan keju agar rasanya lebih gurih.
- Spaghetti Bolognese siap dihidangkan.
0 Response to "Ini dia Resep Spaghetti Bolognese ENAK LEZATTOOSSSS!!"
Post a Comment